Safari Natal di Desa Talio, Pj Bupati Barsel Ajak Saling Hargai Perbedaan

MMCBARSEL-Buntok-Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Pemkab Barsel) melaksanakan Safari Natal yang diselenggarakan di gereja GKE Efrata Salomo Desa Talio, Rabu (11/12/2024). Acara dihadiri Asisten Administrasi Umum Mirwansyah mewakili Pj Bupati Barito Selatan beserta kepala perangkat daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga jemaat. 

Pada kesempatan tersebut Asisten III Sekretariat Daerah Kab. Barito Selatan Mirwansyah mengajak semua agama untuk saling bersama-sama menghargai perbedaan antar umat beragama. Seperti halnya di Desa Talio dengan beragam agama yang ada, masyarakatnya hidup rukun.

“Desa Talio dengan beragam latar belakang agama diharapkan saling menghormati dan saling bekerjasama antar umat beragama,” tegasnya.

Sementara itu Camat Karau Kuala Adriansyah mengatakan dalam sambutannya kerukunan intern umat beragama dan antar umat beragama di wilayah Kecamatan Karau Kuala sangat kondusif,. Dengan jumlah penduduk sebanyak 1.784 jiwa terdiri dari 827 jiwa (46, 36%) beragama Kristen,  734 jiwa (41,14%) beragama Islam, 134 jiwa (7, 51)%) beragama Hindu dan 89 jiwa (4, 99%) beragama Katolik. Jumlah rumah ibadah di Desa Talio ada 6, 2 rumah ibadah agama Kristen, 2 rumah ibadah agama Islam, 1 rumah ibadah agama Katolik dan 1 rumah ibadah agama Hindu. 

Ardiansyah juga mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Barsel yang telah menganggarkan biaya pendidikan berupa beasiswa kepada anak-anak dari Kec Karau Kuala. 

“Sebanyak 14 orang mendapatkan kesempatan melanjutkan pendidikan gratis. Yang lolos ke China ada 3 orang, ke Universitas Al-Azhar Mesir ada 3, 1 orang melanjutkan pendidikan kedokteran di UNY, dan 7 orang di Universitas Palangka Raya.,” jelasnya. 

Pemkab Barsel melalui bagian Kesra Sekretariat Daerah Kab Barsel berupa 2 kipas angin, 1 spiker aktif dan pohon Natal untuk menunjang kegiatan ibadah jemaat GKE Efrata Salomo (Diskominfobarsel//5R1)foto:SNH