MMCBarsel-BUNTOK- Ratusan peserta meramaikan
perlombaan yang
dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan H. Deddy Winarwan didampingi
Ketua TP. PKK Kab Barsel Hj. Erna Adriani Palupi bertempat di Halaman
Sekretariat TP PKK Kab Barsel Buntok, Jumat (16/8/2024).
Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI yang ke-79
Tahun 2024, TP PKK Barsel yang dipimpin Ketua TP. PKK Kab Barsel bersama dengan Organisasi Wanita Kabupaten Barito Selatan yang
bekerjasama dengan beberapa dinas/instansi terkait menyelenggarakan Jumat Ceria
dan menggelar berbagai lomba-lomba antar organisasi wanita yang ada di
Kabupaten Barito Selatan.
Pj Bupati dalam sambutannya mengatakan kegiatan
hari ini diharapkan lebih meningkatkan dan mempererat tali persaudaraan antar organisasi
wanita di Kabupaten Barito Selatan sehingga program-program dapat berkolaborasi
dan terintegrasi.
‘’Disini
kita tidak mencari juara akan tetapi kita hadir untuk selalu bersatu, kompak
dalam melaksanakan tugas sekaligus dapat menghibur diri dari segala aktivitas kaum
wanita,” ujarnya.
Turut hadir Ketua Persit Kartika Candra
Kirana Cabang Buntok, Ketua Bhayangkari Cabang Buntok,pengurus dan anggota TP
PKK Kab Barsel, Gabungan Organisasi Wanita (diskominfobarsel//SR1)
foto : dok