Hadiri Rapat Paripurna, Eddy Raya Samsuri dan Khristianto Yudha sampaikan Visi/Misi Pemkab Barsel 2025-2030

MMCBarsel-Buntok- Bupati Barito Selatan H. Eddy Raya Samsuri dan Wakil Bupati Barito Selatan  Khristianto Yudha hadiri rapat paripurna ke – 14 masa persidangan II tahun 2025 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barsel. Rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kab Barsel HM. Farid Yusran berlangsung di Graha Paripurna DPRD Barsel, Selasa (4/3/2025). 

Dalam pidatonya, H. Eddy Raya Samsuri yang di dampingi Khristianto Yudha, menekankan pentingnya visi dan misi yang jelas untuk memajukan Kabupaten Barito Selatan dalam berbagai sektor, termasuk pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan perekonomian daerah.

” Visi kami adalah mewujudkan Barito Selatan yang maju, mandiri, dan sejahtera. Dengan visi ini, kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, mempercepat pembangunan infrastruktur, serta menciptakan lapangan pekerjaan yang lebih luas bagi warga Barsel,” ujar Eddy Raya.

Eddy Raya, berharap pembangunan 5 tahun kedepan bisa bersinergi dengan Pemerintah Pusat. Dan ini merupakan tanggung jawab Bupati dan Wakil Bupati, untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Infstruktur kita banyak sekali kekurangan, semoga kami bisa bekerja sama dengan seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten untuk kesejahteraan masyarajat.” tutup Eddy Raya

Pemerintah Kabupaten Barito Selatan berkomiten, berupaya memajukan Barito Selatan yang lebih maju, unggul, berdaya saing, dan berkelanjutkan dalam mendukung program Presiden Republik Indonesia (RI).

Acara tersebut dihadiri Forkopimda, Sekretaris Daerah Kab. Barito Selatan, Asisten, Kepala OPD se – Barito Selatan dan seluruh anggota DPRD. (Diskpminfostandibarsel//Z4L//edt:5R1)foto : SNH, BU5