Momen Natal, Pertebal Iman dan Ketaqwaan

MMCBarsel-Buntok- Penjabat
(
Pj) Bupati Barito
Selatan (Bup Barsel) H. Deddy Winarwan dalam  sambutannya
yang  dibacakan Asisten Administrasi Umum Mirwansyah, bahwa momen Safari Natal ini merupakan saat yang baik sekali
khususnya bagi umat Kristiani untuk semakin mempertebal iman dan ketaqwaan.
Sedangkan bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barsel banyak manfaat yang dapat diambil dalam setiap pertemuan antara
pemerintah dan masyarakat. Acara Safari Natal digelar di Gereja Karawahen Nu  GKE Wungkur Baru (Rabu, 13/12/2023).

Pemerintah senantiasa hadir bersama-sama masyarakat, mengakomodir usulan
sebagai bentuk nyata memfasilitasi kepentingan umat beragama. Pernyataan ini
menanggapi keinginan yang disampaikan ketua majelis jemaat GKE Wungkur Baru
yang mengharapkan bantuan untuk penggantian dinding gereja. Dinding yang terbuat
dari papan sehingga perlu perbaikan.

Pj Bupati Barito Selatan juga mengingatkan agar umat
Kristiani tidak mudah terprovokasi dengan kabar bohong. Harus selektif memilah
kabar yang akan disebarluaskan, jangan cepat mengambil keputusan untuk
membagikan sebuah informasi tanpa ada fakta pendukung. ‘’Apa1agi saat ini kita
memasuki tahun politik, jaga kekompakan, kebersamaan karena semua agama
mengajarkan kebaikan,’’pungkasnya(pubdok//diskominfobarsel//5R1)